Thursday, 1 January 2015

Cara Melaporkan Blog yang Copy Paste ke Google DMCA

Cara Melaporkan Blog yang Copy Paste ke Google DMCA. Hai sobat semua, copas atau copy paste adalah istilah yang tidak asing lagi dikalangan para netter terutama blogger. Copy Paste adalah tindakan seseorang yang menyalin, menggandakan, menduplikat, menjiplak hasil karya orang lain. Orang yang melakukan kegiatan copy paste disebut copaser.
 
cara melaporkan blog yang copy paste ke google dmca

Copy paste, khususnya copy paste artikel adalah hal yang diperbolehkan, namun tidak disarankan. Jika sobat mencopy paste artikel orang, cantumkanlah sumbernya berupa link hidup agar memberikan manfaat pada si pemilik artikel. Tapi di dunia maya ini banyak sekali para copaser yang tidak memiliki etika, main copas saja tanpa mencantumkan sumber. Bahkan mengaku ngaku kalau itu artikel tulisan sendiri, padahal kitalah sebenarnya yang menulis artikel itu. Baca : Alasan kenapa artikel sobat di copy paste

Saya pernah mengalami artikel saya dicopy paste. Rasanya sebal, sedih karena artikel yang ditulis dengan susah payah sebegitu gampangnya dicopas oleh orang lain. Tinggal copy, paste, publish, selesai. 

Jika artikel sobat dicopas oleh orang lain, langkah pertama yang harus dilakukan adalah memperingati admin blog yang mengcopas artikel sobat. Coba beritau dia untuk mencantumkan sumber, atau sobat juga bisa menyuruhnya untuk menghapus artikel tadi. Tapi terkadang hal ini tidaklah mudah. Para copaser biasanya fokus copy paste artikel orang dan tidak memperhatikan komentar/pesan yang disampaikan pembaca. Jika sudah seperti ini maka jalan selanjutnya adalah dengan melaporkan blog yang copy paste ke google DMCA.

Jika laporan kita ke DMCA diterima, maka blog yang copas tadi akan menerima hukuman. Diantaranya posisi artikel di google diturunkan, artikel dihapus atau bahkan blognya yang dihapus oleh google. Namun hal itu hanya berlaku bagi yang menggunakan platform blogspot/blogger. Selain itu, google hanya bisa menurunkan posisi artikel blog copas.

Oke langsung saja bagaimana cara melaporkan blog copas ke DMCA? Follow steps below :D

#1 Kunjungi dulu Google DMCA khusus blogger. Jika blog yang mengcopy paste artikel sobat tidak menggunakan blogger, silakan kunjungi Google DMCA Notice.

#2 Isi Form yang diberikan sesuai data sobat. Lihat gambar dibawah ini

Cara Melaporkan Blog yang Copy Paste ke Google DMCA

Name isi dengan nama lengkap sobat. Company name diisi nama perusahaan, dikosongi juga tidak apa. Lalu bawahnya lagi isi dengan nama lengkap sobat. Contact email adress isi dengan alamat email sobat. Country of resident isi dengan negara tercinta kita, Indonesia.

#3 Lengkapi lagi datanya, kali ini tentang artikel yang dicopy paste. Lihat gambar dibawah

 cara melaporkan blog copas ke google dmca

Where can we see an authorized example of the work isi dengan URL/alamat artikel sobat yang dicopas oleh blog lain. Jika ternyata artikel yang dicopas lebih dari satu, silakan cantumkan saja, per baris satu alamat.

Identify and describe the copyrighted work isi dengan keterangan pengaduan. Disini saya isi dengan "artikel yang saya tulis telah digandakan oleh blog lain tanpa izin saya sebagai pemilik". Tenang saja, google bisa mengerti bahasa indonesia. Tapi jika sobat bisa bahasa inggris tidak ada salahnya menulis dengan bahasa inggris :D

Location of the allegedly infringing material isi dengan alamat artikel blog yang mengcopas artikel anda. Jika lebih dari satu, sobat bisa menambahkannya dengan mengeklik Add additional.

#4 Selanjutnya centang kotakan yang ada. Beri tanda centang pada "please check to confirm".

#5 Lalu pada Signature isi dengan nama lengkap sobat. Oh ya terkadang sobat juga diperintah untuk mengisi tanggal. Jika begitu, isi saja sesuai tanggal sekarang.

#6 Klik Submit . Selesai ! coba buka email sobat. Pasti ada email dari DMCA. DMCA akan mengirim email lagi jika membutuhkan keterangan dari kita. Jika tidak mengirimi email lagi tandanya laporana kita diterima dan blog tukang copas langsung dihukum :D


Nah, itu dia Cara Melaporkan Blog yang Copy Paste ke Google DMCA . Semoga bermanfaat bagi sobat semua. Baca juga Cara Menulis Artikel Tanpa Copy Paste .

7 komentar

saya mencoba ngetes copy artikel anda, tapi tidak bisa. Memang script seperti ini yang saya cari-cari dan tidak pernah menemukan.Tolong minta kode script agar gambar tidak bisa dicopas dan artikel waktu dicopas menjadi tidak ada paragrafnya

itu mah nggak usah pake script. pasti kamu copy pastenya langsung ke blogger. kalo copy paste langsung di blogger emang kaya gitu soalnya cssnya ikut kebawa. blog ini masih bisa dicopas

saya langsung copynya ke ms word tapi gambar tidak bisa dicopas, gimana caranya supaya gambar tidak bisa dicopas seperti gambar diatas

coba di paste di Notepad. pasti bisa

Kalau di notepad ya gak bakalan tersalin untuk gambar

Jika membaca tips yang udah dishare sama adminnya kelihatannya memang mudah tapi untuk meratekinnya ane juga udah pernah dan blognya pun tidak di banned sama mbah Google tuh Gan.

ini yang kejadian di saya. jengkel memang. untungnya sekarang udah saya laporin tuh. udah notfound 404 punya pengkopy. xixixi.. alhamdulillah.. google masih bijak

Komentar yang anda masukkan akan dimoderasi terlebih dahulu oleh admin. Komentar berbau promosi, akan dihapus.

EmoticonEmoticon