Windows 10 adalah sistem operasi terbaru buatan Microsoft, merupakan penerus dari pendahulunya, Windows 8.1 . Windows 10 memiliki fitur fitur keren didalamnya. Salah satunya adalah kembalinya start menu.
Start Menu pada windows 10 adalah gabungan dari start menu windows 7 dan start screen windows 8. Start menu di windows 10 ini bisa diubah ukurannya sesuai yang kita inginkan. Bagaimana cara mengubah ukuran start menu di windows 10 ? Berikut akan saya terangkan caranya
Pertama, klik start menu, lalu posisikan kursor/mouse sobat di batas antara start menu dan desktop. Coba lihat gambar dibawah ini, letakkan kursor sobat di garis yang saya beri warna merah.
Jika benar, maka kursor akan berubah menjadi icon perkecil/perbesar. Selanjutnya sobat tinggal klik, tahan, lalu geser kebawah atau keatas , lalu lepas. Maka start menu sudah berubah ukurannya. Ini contohnya
Start Menu yang diperbesar
Start Menu yang diperkecil
Keren Kan ? Silakan sesuaikan start menu-nya dengan keinginan sobat.
tips trik windows 10, trik tersembunyi windows 10, trik start menu windows 10, fitur tersembunyi windows 10, cara membesarkan mengecilkan start menu windows 10
Komentar yang anda masukkan akan dimoderasi terlebih dahulu oleh admin. Komentar berbau promosi, akan dihapus.
EmoticonEmoticon